Apa yang Diajarkan Islam?

Pertanyaan ini diajukan oleh Adachi-san, orang tua asuh saya di kota Kato. Saat itu saya menjawab sesuai dengan apa yang dipahami oleh kebanyakan orang Jepang, yakni:
1. Tidak berzina
2. Tidak main judi
3. Tidak minum khamr/miras
Dia berkomentar, "Ah, saya cuma minum miras. Seandainya tidak, tentu saya jadi orang Muslim ya?"

Anda tentu tahu jawaban yang lebih baik dari saya.

2 comments:

  1. Kewajiban seorang muslim bukan hanya menjauhi larangan-Nya saja, tapi juga menjalankan perintahNya. Sudahkah anda menyembah hanya kepada Allah? Apakah anda mengenal sosok Rasulullah dan berusaha meneladani beliau? Jika belum, anda tidak perlu merisaukan masalah minum miras untuk menjadi seorang muslim. Dengan sendirinya masalah ini akan terpecahkan^^

    ReplyDelete
  2. Ketika berfikir tentang ajaran sebuah agama, kemungkinan besar yang muncul di fikiran Anda adalah ajaran yang bersifat normatif-normatif seperti pembahasan etika dan moral, larangan membunuh, ajakan bekerja keras, dan tentu saja ritual ibadah. Tapi, Islam adalah spesies yang berbeda.

    Islam bukan hanya sebuah agama tapi sebuah sistem yang mengajarkan banyak hal, mulai dari ritual peribadatan terhadap Tuhan, aturan berinteraksi dengan sesama manusia, dan juga cara mengatur diri sendiri.

    Ajaran-ajaran ini dikenal dengan istilah fiqih, yaitu sekumpulan hukum-hukum yang digali dari dalil-dalil (sumber) hukum Islam, yaitu Al-Qur'an dan As-Sunnah. Fiqih ini memiliki banyak cabang dengan cakupan yang luas. Misalnya ada fiqih ibadah yang membahas ritual cara menyembah Tuhan dan cara berdoa. Ada juga fiqih siyasah yang membahas pengaturan negara dan masyarakat yang banyak mengambil referensi dari pemerintah Rasul dan para Khulafaur Rasyidin. Ada juga fiqih ekonomi yang membahas sebab-sebab kepemilikan barang, jual beli, sewa, syirkah (perseroan), dan lainnya. Ada juga fiqih akhlak yang membahas cara berpakaian, cara berbicara, cara makan, cara bertamu, dan lainnya.

    Singkat kata, Islam tidak bisa disamakan dengan agama umumnya yang hanya membahas aspek individu saja. Islam adalah sebuah sistem sempurna yang mampu menjawab berbagai pertanyaan manusia di sepanjang zaman.

    ReplyDelete